Menyambut Tahun Ajaran Baru 2022/ 2023, SDIT Bunayya Padang Sidempuan mengadakan Program Open School untuk peserta didik baru pada tanggal 2 Juli 2022 bertempat di Masjid BLC Lantai 1.Open school kali ini mengusung tema To be Inspiring School to Grow the Golden Generations.Acara tersebut dihadiri Ketua Yayasan Pendidikan Binaul Ummah Padang Sidempuan, Ustadz Khoiruddin Rambe, S.Sos, Kepala Sekolah Ustadzah Mahlina, S.Pd serta Ustadz/ Ustadzah Panitia acara open school.Dalam kata sambutan, Bapak Khoiruddin Rambe, S.Sos mengucapkan Ahlan wa Sahlan kepada ayah/ bunda hebat yang penuh semangat dan antusias mengikuti acara tersebut.Beliau juga menyampaikan pentingnya membangun sinergitas Tri Pilar Pendidikan untuk menghasilkan pendidikan ideal, sesuai dengan harapan orang tua dan sekolah.
Acara open school dimeriahkan dengan penampilan club’ anak- anak hebat SDIT Bunayya yang terdiri dari Vokal Group, Pantomim, Pencak Silat, ditutup dengan penampilan Pidato oleh Nanda Miftahul Rizqi Ramadhan Pulungan tema pidato tentang “Orang Tua Impian Anak” yaitu Orang tua sadar yang memperhatikan tumbuh kembang anaknya sehingga terbentuk generasi emas masa depan dunia dan akhirat.Acara ditutup dengan foto bersama Ketua Yayasan, Kepala Sekolah, dan ustadz/ ustadzah beserta semua orang tua hebat.